SELAMAT DATANG DI BLOG FAMILY SELAMAT DATANG DI BLOG FAMILYWELCOME TO BLOG FAMILY SELAMAT DATANG DI BLOG FAMILY

Minggu, 24 Agustus 2014

Muntok Seribu Macam Kue



hendra putra, Kota Muntok adalah suatu kecamatan yang terletak di Kabupaten Bangka Barat, sebagai pintu gerbangnya yang menghubungkan antara sumatera dan Bangka belitung, 
kota Muntok adalah kota yang paling bersejarah, dimana kota Muntok terkenal dengan tempat pengasingannya presiden RI pertama kali tepatnya di Bukit menumbing, tempat peleburan, pencucian Timah terbesar di Indonesia dan terkenal dengan seribu kue.

Kota Muntok, disebut juga Kota seribu Kue, dimana aneka ragam makanannya menjadi ciri khas dan daya tarik para pengunjung tat kala singgah di kota muntok, berbagai macam kue di jual di pasar – pasar, di kios-kios dan tempat lainnya, diantara kue – kue yang sering kita jumpai di pedagang kue antara lain : Otak – otak, kue bingke, lempok duren, laksa, bakwan, pantiaw, kue bludar dan masih banyak lainnya yang sering kita jumpai di pasar – pasar atau di kios-kios.
 Para pedagangnya pun ramah – ramah untuk menjajakan dagangannya menjadi daya tarik tersendiri bagi yang ingin membelinya, kue – kue ini mulai di jual dari pagi antara jam 05.00 wib sampai dengan jam 10.00 wib, sedangkan sore hari sekitar jam 16.00 wib sampai dengan jam 18.00 wib, para pembeli pun sangat menikmati berbagai macam aneka makanan ini dikarenakan makanan ini merupakan makanan siap saji ( Dok : PNPM MPK/PPMK Babar )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar