Cuaca yang mendung, tidak menyurutkan para peserta untuk mengikuti karnaval dalam rangka memeriahkan hari kemerdekaan bangsa Indonesia yang ke 69 Tahun
Acara karnaval yang setiap tahun diselenggarakan oleh pemerintah Bangka barat, dibuka langsung oleh Bupati
pembukaan dibuka dengan peserta marching band diikuti oleh peserta yang lain, uniknya para peserta yang berasal dari Tingkatan Sekolah sampai instansi pemerintah, BUMN, dan swasta menampilkan sesuatu yang sangat luar biasa, seperti sepeda hias, marching Band, Mobil Hias, motor hias dan masih banyak lagi yang di tampilkan
Para penonton pun antusias untuk menyaksikan karnaval tersebut,
terlihat dari protokol-protokol jalanan di Kota Muntok, Bapak-bapak, ibu-ibu, para remaja serta anak-anak turut serta untuk memeriahkan karnaval tersebut
Salah satu peserta karnaval mendapatkan aplaus dari para penonton ketika mereka melakukan sebuah nyanyian Hari merdeka,
Salah satu Desa di kecamatan muntok pun turut serta dengan menampilkan alat - alat pertanian dan perkebunan mereka sebagai ciri khas desa tersebut yaitu desa Air Limau, yang langsung dipimpin oleh Kades. sambil memperagakan bagaimana cara bercocok tanam.
peserta silih berganti salah satunya peserta anak-anak SD negeri Peltim yang menampilkan pakaian dari dedaunan dikelilingi di badan anak - anak tersebut menjadi bahan tertawaan oleh para penonton, dengan polosnya anak-anak tersebut berjalan dengan cueknya tanpa menghiraukan penonton yang melihat mereka,,,,,,,,,, penonton pun turut membaur, ada yang memberikan air mineral terhadap anak - anak tersebut, dikarenakan menempuh jalan yang sangat jauh, dalam rangka memeriahkan kemerdekaan Republik Indonesia yang tecinta.
Senyum yang sumringah ditampilkan oleh para pendidik / Guru SD tersebut dalam mengawal anak anak didik mereka tanpa mengenal lelah demi menyemangati anak - anak tersebut......( Pahlawan tanpa Jahasa )......
Hari semakin sore peserta pun juga sudah menampilkan parade mereka bukan kemenangan mutlak yang dicari tetapi demi memeriahkan kemerdekaan negara republik yang kita cintai, semoga ditahun depan acara ini masih tetap berlanjut.......hendra putra.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar